TikTok adalah salah satu jejaring social dengan konten jenis video yang paling populer di Indonesia. Dalam kurun waktu 1 tahun terakhir, aplikasi asal China ini mampu menarik minat banyak kalangan. Sayangnya, pengguna tidak tau bahwa TikTok mengandung Spyware yang sangat berbahaya.
TikTok adalah salah satu platform media sosial populer tetapi CEO Reddit memiliki kata-kata kasar untuk aplikasi ini, dengan menyebutnya “fundamental parasit” sebagaimana dikutip dari TechCrunch.
Steve Huffman ( CEO dan co-founder Reddit ) mengatakan, bahwa startup Silicon Valley memiliki sesuatu untuk dipelajari dari aplikasi.
“Mungkin aku akan menyesali ini, tapi aku bahkan tidak bisa mencapai tingkat berpikir dengan mereka,” kata Huffman. “Karena saya melihat aplikasi itu sebagai parasit yang fundamental, sehingga selalu mendengarkan, teknologi sidik jari yang mereka gunakan benar-benar menakutkan, dan saya tidak bisa memasang aplikasi seperti itu di ponsel saya.”
“Saya secara aktif memberi tahu orang-orang, ‘Jangan pasang spyware itu di ponsel Anda,'” jelas Huffman.
Pihak TikTok sendiri tidak tinggal diam dengan komentar tersebut. Melalui juru bicaranya, TikTok menyampaikan bahwa “Itu adalah tuduhan (TikTok mengandung spyware) tak berdasar yang dibuat tanpa bukti”.
Mengenal Aplikasi TikTok yang disebut mengandung Script Spyware
Tik Tok yang juga dikenal sebagai Douyin, adalah sebuah jaringan sosial dan platform video musik Tiongkok yang dluncurkan pada September 2016 oleh Zhang Yiming, pendiri Toutiao. Aplikasi tersebut mengijinkan para pengguna untuk membuat video musik pendek mereka sendiri.
TikTok yang disebut mengandung spyware ini sendiri sempat di blokir dari Indonesia pada pertengahan 2018 lalu. Hal ini ditengarai karena banyaknya laporan tentang konten negatif yang mengancam pengguna dibawah umur.
Tapi, pada akhirnya aplikasi asal Tiongkok ini mampu bersaing di papan atas platfom sosial media di Indonesia. Bahkan mencakup berbagai kalangan usia, meski ada tuduhan bahwa TikTok mengandung spyware.
Fitur Aplikasi TikTok
Ada banyak fitur TikTok yang tersedia. Namun berikut adalah fitur yang paling sering digunakan oleh pengguna:
- Penambahan musik
- Voice Changer Function
- Penggunaan stiker dan berbagai efek
- Filter video
- Timer
- Beautify
Meski aplikasi TikTok disebut mengandung spyware, sepertinya hal itu tidak mempengaruhi minat pengguna. Terbukti belum ada laporan yang menyebutkan bahwa ada pengguna yang berhenti karena adanya spyware berbahaya yang tertanam pada fingerprint.
Download Aplikasi TikTok
TikTok masih memiliki banyak pengguna aktif setiap harinya. Aplikasi ini tersedia untuk Android dan iOS yang bisa di download dari Google Play, App Store dan atau melalui Toko aplikasi Amazon.
Masih belum ada bukti kuat mengenai tuduhan bahwa TikTok mengandung spyware, namun sebagai pengguna sebaiknya Anda selalu waspada dan berhati-hati.
Aplikasi ini sendiri sedang berjuang untuk keluar dari image sebagai produk China, dengan tujuan untuk menjadi lebih besar. Bahkan, dalam beberapa kasus, TikTok mampu mengalahkan hagemoni Facebook sebagai jejaring terbesar.