Home » Madden NFL 16 » Twitter mempertimbangkan fitur reaksi emoji pada tweet

Twitter mempertimbangkan fitur reaksi emoji pada tweet

Twitter mempertimbangkan fitur reaksi emoji pada tweet

Saat ini, Twitter sedang mempertimbangkan untuk menerapkan fitur reaksi emoji untuk tweet lain, seperti yang ada pada postingan Facebook. Seperti yang telah dilansir oleh The Verge, Twitter telah mengirimkan survei kepada sejumlah kecil pengguna.

Tampaknya Twitter sedang mengeksplorasi cara tambahan bagi orang-orang untuk mengekspresikan diri mereka dalam Tweet mereka. Perusahaan menunjukkan fitur reaksi emoji baru yang mungkin akan segera ada pada tweet, tergantung isi jawaban yang diterima dari survei yang telah dilakukan.

Desainnya mungkin akan mirip dengan reaksi emoji pada postingan Facebook ataupun sosial media lainnya. Fitur ini memungkinkan pengguna bereaksi terhadap posting dengan menggunakan emoji, termasuk wajah bahagia, sedih, dan marah.

Dalam survei tersebut, Twitter menunjukkan beberapa mockup dari fitur reaksi baru ini dan bertanya kepada pengguna mana yang mereka sukai. Dalam salah satu gambar, ada reaksi berikut: Suka, Lucu, Menarik, Sedih, Mengagumkan, Dukungan, dan Marah.

fitur reaksi emoji twitter

Pada konsep lain, reaksi yang cukup keren dengan menggunakan emoji api, alih-alih menggunakan emoji wajah terkejut. Sementara ada juga emoji reaksi dukungan dengan menunjukkan tangan terangkat, alih-alih menggunakan emoji memeluk.

Twitter juga mencari cara untuk memungkinkan pengguna menjelaskan bahwa mereka tidak menyukai tweet. Namun dengan juga memikirkan tentang bagaimana perasaan pengguna yang mendapatkan emoji reaksi ketidaksukaan pada fitur ini.

Dalam pertanyaan lain dalam survei, perusahaan bertanya bagaimana pengguna akan bereaksi untuk menerima downvote atau ketidaksukaan pada Tweet mereka. Salah satu jawaban yang tersedia adalah “I may hesitate to Tweet in the future for fear of receiving negative reactions.”

Juru bicara Twitter menekankan bahwa penelitian Twitter tentang fitur ini masih dalam tahap awal. Dan emoji akan masuk dalam pilihan selain tombol “love”, seperti halnya penggunaan emoji pada media sosial lainnya.

Penerapan fitur ini belum terlihat pada Twitter sejauh ini, dan belum jelas apakah perusahaan akan benar-benar menambahkan ini ke jejaring sosialnya. Itulah sebabnya mereka bertanya kepada pengguna apa yang mereka pikirkan tentang fitur tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *