Home » Uncategorized » Rumor iPhone 2021 akan ada pilihan penyimpanan 1 TB

Rumor iPhone 2021 akan ada pilihan penyimpanan 1 TB

Rumor iPhone 2021 akan ada pilihan penyimpanan 1 TB

Rumor terbaru dari Analis Wedbush mengatakan bahwa jajaran iPhone generasi berikutnya pada tahun 2021, akan memberikan opsi penyimpanan kelas atas 1 TB untuk pertama kalinya.

Yang mana telah kita ketahui pada jajaran iPhone 12 saat ini hanya memiliki memory internal maksimal berkapasitas 512 GB.

Para analis keuangan tetap optimis bahwa penjualan Apple iPhone akan terus kuat sepanjang tahun ini. Hal ini sebagai bagian dari ‘reopening environment’ pasca-pandemi karena peluncuran vaksin COVID terus berlanjut di seluruh dunia.

Front Page Tech pada laman youtubnya melaporkan bahwa jajaran iPhone generasi berikutnya tahun 2021 akan menampilkan opsi penyimpanan 1 TB pada bulan Januari.

Sejauh menyangkut perangkat iOS, Apple saat ini hanya menawarkan penyimpanan 1 TB pada tablet iPad Pro kelas atasnya. Dalam konteks pasar smartphone yang lebih luas, iPhone telah tertinggal dari rivalnya.

Misalnya, pesaing smartphone Samsung mulai menawarkan ponsel 1 TB dengan seri Galaxy S10 hampir dua tahun lalu.

Jajaran iPhone 2021 diperkirakan akan rilis pada musim gugur ini, meskipun kami masih belum tahu banyak tentang spesifikasi perangkat.

rumor iphone 2021 akan gunakan memory internal 1 tb

Ada rumor terus-menerus tentang kembalinya Touch ID dan layar refresh rate tinggi 120Hz pada jajaran iPhone 2021 tetapi tidak ada yang terlalu konkret.

Sampai hari ini pun sudah banyak beredar rumor-rumor tentang berbagai fitur baru yang akan ada dalam jajaran iPhone tahun 2021.

Perilisan iPhone tahun 2021 juga dirumorkan akan terjadi pada musim gugur, analis Wedbush tetap meragukan kinerja penjualan iPhone 12. Menyusul laporan pada kuartal liburan Apple yang menghasilkan $ 110 miliar.

Perusahaan memperkirakan sekitar 62 juta unit iPhone 11 untuk kuartal Maret, dan sekitar 40 juta untuk kuartal Juni. Para analis membandingkan keberhasilan tersebut dengan rekor siklus penjualan iPhone 6 tahun 2014.

Namun, dengan adanya opsi penyimpanan hingga 1 TB akan memicu kenaikan harga yang signifikan. Hal ini terlihat dari perbedaan harga yang sigifikan dari setiap besarnya kapasits penyimpanan pada iPhone generasi sebelumnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *